Sabtu, 4 September 2021 kemarin, Tim Adiwiyata bersama anggota Go Green SMPIT Istiqamah melakukan bersih-bersih pantai dalam rangka World Clean Up Day yang jatuh pada 18 September 2021 dengan Sekolah binaan adiwiyata SMP Muhammadiyah 2 Balikpapan. Selain itu juga ini merupakan kegiatan rutin Tim Adiwiyata SMPIT Istiqamah YPAITB.

Alhamdulillah dalam kondisi pandemi covid-19 ini tidak menyurutkan semangat siswa-siswi SMPIT Istiqamah dalam mencintai lingkungan, terutama pesisir pantai yang makin banyak tercemari sampah plastik. Dalam berkegiatan tidak lupa semua anggota menerapkan protokol kesehatan, mulai dari membawa handsanitizer di masing-masing siswa, selalu memakai masker, sampai memakai sarung tangan pada saat memungut sampah.

In Syaa Allah sampah plastik dan lain-lainnya bisa dikumpulkan dan dibawa ke pengepul-pengepul sampah yang nantinya akan di daur ulang kembali.

Yuk tanamkan PRLH (Perilaku Ramah Lingkungan), demi terciptanya dunia yang sehat dan bebas sampah plastik.

#PRLH
#gogreen
#greengeneration
#goadiwiyatamandiri
#smpitistiqamahypaitb
#smpmuhammadiyah2
#DLHBalikpapan
#DLHProvinsikalimantantimur
#KLHK

Jangan lupa untuk dukung terus channel YouTube sekolah dengan cara Like, Subscribe, Share dan Comment positif yaa..
https://www.youtube.com/channel/UCBuKD7_kA2IsBmRvfOlTs9A

Instagram SMPIT Istiqamah YPAITB : https://instagram.com/smpitistiqamah_ypaitb
Facebook SMPIT Istiqamah YPAITB : https://www.facebook.com/smpitistiqamahypaitb
Website SMPIT Istiqamah YPAITB : https://smpit.istiqamahypaitb.sch.id