Adanya penurunan level PPKM Kota Balikpapan menjadi level 2, melatarbelakangi Pemerintah Kota melalui Dinas Pendidikan membuka Pertemuan Tatap Muka (PTM) Terbatas untuk sekolah-sekolah, tak terkecuali SDIT Istiqamah Balikpapan Selatan.
Di hari pertama, ananda kelas 4 – 6 yang memilih PTM terbatas terlihat antusias dan bersemangat kembali ke sekolah, setelah hampir 2 tahun belajar dari rumah. Esok hari Selasa, giliran ananda kelas 1 – 3 yang hadir di sekolah.
PTM terbatas diselenggarakan dengan penerapan prosedur yang telah ditentukan oleh Dinas Pendidikan Kota, seperti hanya diselenggarakan 2 kali PTM setiap pekan. Selain PTM, ananda tetap mengikuti pembelajaran online dalam program Istiqamah Online Class (IOC).
Pilihan ada di Orangtua/wali. Sekolah akan memfasilitasi pilihan orangtua/wali siswa, apakah menginginkan anandanya mengikuti PTM terbatas ataukah sepenuhnya Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).
Follow juga akun media sosial kami untuk selalu update informasi tentang sekolah kami :
PPDB SDIT Istiqamah YPAITB : http://ppdb.istiqamahypaitb.sch.id
Instagram SDIT Istiqamah YPAITB : https://instagram.com/sditistiqamah_ypaitb
Facebook SDIT Istiqamah YPAITB : https://www.facebook.com/sditistiqamahypaitb
YouTube SDIT Istiqamah YPAITB : https://www.youtube.com/channel/UCBuKD7_kA2IsBmRvfOlTs9A